0
853

Harley Korban Tsunami Jepang Dimuseumkan

GILAMOTOR.com, Milwaukee. – Motor Harley-Davidson FXSTB Softtail Night Train 2004 yang hanyut selama lebih dari satu tahun dan lebih dari 6,000 km di Samuda Pasifik terseret arus Tsunami Jepang tahun lalu, akan dimasukkan ke Museum Harley-Davidson di Milwaukee sebagai peringatan tragedy yang menewaskan lebih dari 15.000 jiwa.

Motor milik Ikio Yokoyama salah satu korban Tsunami, ditemukan oleh seorang warga Kanada, Peter Mark di pantai terpencil di British Columbia Pulau Graham pada 18 April lalu. Saat ditemukan, motor itu masih mengenakan plat nomer Jepang. Dan tak diragukan lagi, motor itu adalah salah satu korban bencana Tsunami.

Motor itu sebenarnya akan dikembalikan kepada Ikio, namun hingga saat ini Ikio masih berjuang untuk membangun kembali hidupnya setelah terjadinya bencana dahsyat itu. Ikio Yokoyama mengaku sangat berterimakasih atas rencana pengembalian motor Harley-Davidson lansiran 2004 itu kepadanya. Namun karena kondisi perekonomiannya yang belum pulih, dia meminta agar motor itu disimpan di Museum Harley-Davidson di Milwaukee untuk menghormati seluruh korban musibah Tsunami Jepang.

“Sungguh menakjubkan bahwa motor Harley-Davidson saya ditemukan di Kanada setelah hanyut selama lebih dari satu tahun,” kata Yokoyama.

“Dalam kesempatan ini saya ingin berterimakasih kepada Petrus Markus (Peter Mark) yang telah menemukan motor saya. Karena keadaan yang disebabkan oleh bencana itu, saya berada begitu jauh dan tak bisa mengunjunginya di Kanada untuk menyampaikan rasa terimakasih. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh orang di dunia yang telah memberikan dukungan sepenuh hati mereka kepada wilayah yang menjadi korban gempa dan Tsunami. Saya ingin meminta mereka untuk membantu menyampaikan pesan dari orang Jepang tentang trageni Tsunami sebagai sejarah bencana.”

“Karena motor itu sudah ditemukan, saya telah berdiskusi dengan banyak orang tentang apa yang harus saya lakukan dengan motor itu. Saya akan senang juka dapat dipertahankan dalam kondisi saat ini dan dipamerkan kepada pengunjung Museum Harley-Davidson sebagai peringatan tragedy yang merenggut ribuan jiwa.”

“Saya sangat berterimakasih kepada Harley-Davidson yang telah menawarkan saya kesempatan untuk mengunjungi Museum Harley-Davidson dan saya akan melakukannya ketika kondisi sudah mulai membaik. Pada saat yang sama, saya ingin bertemu denga Petrus yang telah menemukan motor saya. Saya ingin mengucapkan terimakasih kepadanya,” harap Ikio Yokoyama.

Mengetahu hal itu, Peter Mark mengaku sangat prihatin dengan prtistiwa yang menimpa warga Jepang khususnya Ikio yang telah selamat dari musbah besar itu.

“Aku bahkan tak bisa memahami bagaimana rasanya kehilangan keluarga, teman dan masyarakat yang dekat dengan kita,” kata Mark. “Aku pikir itu adalah hal yang baik, Harley korban Tsunami yang terbawa arus Samudera Pasifik berakhir di Museum Harley-Davidson. Ini memiliki sejarah yang kuat dan menarik untuk disimpan dan dipertahankan dalam kondisinya saat ini.

Penulis: @Jayadi72 | Teks Editor: @Jayadi72 | Foto: usrider