0
583

Cal Crutchlow : Di Ducati Semua Sangat Berbeda

GILAMOTOR.com – Cal Crutchlow memulai debutnya di tim pabrikan Ducati bersama mantan rekan satu timnya di Yamaha Tech 3, Andrea Dovizioso, di sesi tes pra musim yang berlangsung sejak Senin (11/11) sampai hari Rabu (13/11) besok.

Pembalap Inggris itu menutup sesi tes pertama di posisi enam di bawah rekan satu timnya, Dovizioso, yang ada di posisi lima. Pembalap berusia 28 tahun ini lebih lambat 0.797 detik dari Dovi yang sudah merasakan susahnya mengendalikan Desmosedici sejak awal musim 2013.

Cal mencatatkan waktu terbaiknya di awal karirnya bersama Ducati dengan 1 menit 32.054 detik. “Tentunya situasi hari ini sangat berbeda dengan apa yang biasa aku hadapi sebelumnya, tapi bagaimana pun, aku sangat senang datang dan bekerja dengan tim pabrikan Ducati,” kata Cal.

“Aku menyelesaikan apa yang harus aku kerjakan di hari pertama dan aku pikir kami bisa bilang kami ini hari yang positif untuk mempelajari semuanya, motor, elektronik dan tim.”

“Sangat banyak hal yang berputar-putar di kepala, tapi itu juga jadi hal menarik. Dua hari ke depan kami akan berusaha fokus dan meningkatkan hasilnya,” yakin mantan pembalap Tech 3 yang menyelesaikan musim 2013 di prosisi lima.

Di Ducati, Cal bekerja bersama Daniele Romagnoli. “Tim mendengarkan masukanku dengan sangat baik, semantara aku menerima keuntungan dari saran dan pengalaman mereka,” katanya.

“Aku senang dengan cara kerja kami. Kami tak akan mengubah beberapa hal, tapi hari ini sebuah langkah awal yang positif.”