4
989

Mau Jadi Pembalap Dunia? Yuk.. Ikutan Asia Talent Cup Episode 2

GILAMOTOR.com – Mimpi jadi pembalap MotoGP? Atau punya anak yang mau dijadikan pembalap MotoGP atau pembalap kelas dunia? Atau sampean punya bakat balapan tapi nggak mau terjun di balapan bebek terus? Atau saudara sampean punya bakat balap tapi nggak punya mentor buat mendidik saudara sampean jadi pembalap professional?

Jawabannya, bisa ikutan ajang pencarian bakat pembalap muda yang digelar oleh Dorna Sport. Nama ajang pencarian bakatnya Asia Talent Cup [ATC].

ATC perdana digelar di 2014 dengan salah satu perserta dan tuan rumah balapannya adalah Indonesia. “Tahun perdana Asia Talent Cup terlihat beberapa pembalap muda yang bagus dan membuat balapan yang menarik,” kata Dorna Sports CEO Carmelo Ezpeleta.

Nah, sekarang Dorna Sport akan melanjutkan program tersebut. Melihat hasil episode I ATC yang sukses, ATC episode II akan segera bergulir.

Beneran deh, bisa dibilang ini adalah salah satu cara instant untuk menuju karir balap yang lebih tinggi. Soalnya, mentor ATC ditangani langsung oleh orang yang sukses mengantar Dani Pedrosa dan Casey Stoner jadi pembalap MotoGP dan juara dunia MotoGP.

Selain itu, melihat dari jalannya ATC episode I, para peserta pembalap muda itu bertanding layaknya para pembalap kelas dunia dengan penanganan berkelas dunia pula macam MotoGP. Atau kalau ketinggian, macam Moto3, lagghh.

Kalau bro en sis berminat, sampean kudu siap-siap. Soalnya Dorna akan membuka pendaftaran ATC episode II pada 1 Agustus 2014 besok.

Urusan pendaftaran, rasanya akan melalui proses yang sama dengan tahu lalu yaitu pendaftaran via online di www.asiatalentcup.com.

Kalau sampean bisa lolos jadi pembalap terpilih untuk bertarung di ATC 2015, sampean akan balapan pakai motor Honda NSF 250R atau hampir setara motor kelas Moto3.

4 COMMENTS