Photo: Marathon Rally
0
1081

Paulo Goncalves Sabet Juara di Etape-7 Rally Dakar 2015

GILAMOTOR.com – Setelah beristirahat di kota Iquique, para pebalap kembali melanjutkan etape ke-7 lomba Rally Dakar 2015 dari Iquique, Cili menuju Uyuni di Bolivia.

Di etape tujuh yang didominasi trek gurun pasir ini, wakil tim Honda yang Paulo Goncalves yang menunjukan tajinya sebagai yang tercepat.

Posisi Goncalves hanya berselisih 14 detik di depan jawara etape lima, Marc Coma dari tim Red Bull KTM. Sementara Matthias Walkner, yang sempat mejuarai etape tiga, sukses merebut podium tiga.

Kondisi mengenaskan justru dialami pemuncak klasemen sementara, Joan Barreda. Pebalap yang menggeber Honda CRF450 Rally ini sempat terjatuh dan harus puas di posisi 12. Itupun dengan kondisi setang motor yang hanya sebelah.

Rencananya, etape ke delapan akan dilaksanakan pada hari ini (12/1) rutenya berkebalikan dari sebelumnya, yakni Uyuni menuju Iquique yang berjarak 781 km.