Photo: BMW
0
979

BMW Garap Motor Khusus Pasar Amerika, Ini Tampangnya

GILAMOTOR.com – Lain padang, lain belalang. Pepatah lama yang menyangkut kebiasaan dan selera pasar di suatu daerah yang bisa saja berbeda dengan daerah lainnya juga berlaku di dunia sepeda motor.

Seperti yang dilakukan produsen motor asal Jerman, BMW yang belum lama ini menghadirkan motor konsep 101 dengan desain bagger khas motor American touring. 101 mendebut di pameran otomotif tahunan di Villa d’Este, Lake Como di Italia.

Seperti dilansir Autoevolution, 101 sendiri bukanlah sebuah motor konsep murni, karena mengambil basis motor yang sudah eksis sebelumnya, yakni BMW K1600GT. Pengembangannya melibatkan modifikator kenamaan Roland Sands Design.
bmw-101-2

Kata 101 merujuk pada volume mesin dengan hitungan Amerika (cubic inch), yakni 101ci yang jika dikonversikan ke satuan standar, setara 1.649cc, yang merupakan volume asli mesin K1600GT.

Untuk menyesuaikan selera pasar Amerika, 101 dirancang dengan front fascia yang lebih rendah dan sangar ketimbang saudaranya, K1600GT yang menganut tampang sporty. Diantaranya dengan menggusur windshield besar dengan versi lebih rendah. Dan memangkas tinggi sok depan.

Sementara bagian samping dan belakang side box yang sebelumnya terlihat tinggi, kini dirombak dengan kesan sleek dan aerodinamis yang memanjang ke belakang.

Pun demikian dengan knalpotnya yang kini mengandalkan model yang didesain ke belakang ala moge-moge keluaran Amrik, seperti Harley Davidson, Indian dan Victory.