Photo: Yamahamotogp
1
2455

Terapkan Gaya Hammer and Butter, Lorenzo tak Tersentuh di MotoGP Catalunya 2015

GILAMOTOR.com – Gaya berkendara Jorge Lorenzo yang halus namun konsisten dengan racing line dan kecepatannya, alias hammer & butter kembali membuatnya finish terdepan untuk keempat kalinya secara beruntun musim ini.

Seperti di seri GP Catalunya Minggu (14/6/2015), sejak start, Lorenzo yang start di posisi tiga, sukses meraih tempat terdepan dari duet Suzuki, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales. Dirinya langsung melesat, namun sanggup ditempel oleh Andrea Dovizioso dan Marc Marquez.

Sementara duet Suzuki tercecer dari posisi enam besar. Sial bagi Marquez yang lagi-lagi terlihat ngotot dan terlalu memaksa untuk late braking, alhasil balapan masih tersisa 23 lap, wakil tim Repsol Honda tersebut kembali terjatuh seperti seri sebelumnya.

Sementara Aleix secara bertahap mulai kembali mencoba menusuk kedepan dengan menyalip saudaranya Pol di posisi lima. Satu lap kemudian, perebutan posisi tiga dikuasai Valentino Rossi yang mengalahkan Dovizioso. Sayangnya, langkah wakil tim Ducati tersebut harus terhenti karena terjatuh.

Sejak jatuhnya Marquez, praktis hanya Pedrosa yang mewakili tim Repsol Honda. Pebalap bernomor 26 ini cukup tampil trengginas dengan naik ke posisi tujuh. Tak butuh waktu lama, Pedrosa kemudian mengakhiri kegembiraan Aleix yang menguasai posisi tiga pasca jatuhnya Dovizioso.

Sejak pertengahan lomba, komposisi pebalap tak banyak berubah. Di mana Lorenzo memimpin, diikuti Rossi dan Pedrosa. Lalu Aleix keempat dan Bradley Smith dan Andrea Iannone di posisi lima-enam.

Namun memasuki lap-lap terakhir, Aleix tak mampu menguasai motornya dan terjatuh di sisa lima lap. Sedangkan Iannone sukses mengandaskan perlawanan Smith untuk menyabet juara keempat. Di belakangnya, Vinales yang sempat tercecer di posisi 13 selepas start di posisi dua, sukses finish ke enam selepas berduel sengit dengan Scott Redding.

Hasil Balap MotoGP Catalunya 2015:

1. Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 42m 53.208s
2. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 42m 54.093s
3. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 43m 12.663s
4. Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP15) 43m 18.133s
5. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 43m 20.990s
6. Maverick Viñales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 43m 22.767s
7. Scott Redding GBR Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 43m 29.632s
8. Stefan Bradl GER Athina Forward Racing (Forward Yamaha) 43m 35.311s
9. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP14.1) 43m 42.558s
10. Alvaro Bautista ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 43m 45.777s
11. Jack Miller AUS CWM LCR Honda (RC213V-RS)* 43m 46.874s
12. Eugene Laverty IRL Aspar MotoGP Team (RC213V-RS)* 43m 48.973s
13. Loris Baz FRA Athina Forward Racing (Forward Yamaha)* 43m 49.040s
14. Mike Di Meglio FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14 Open) 44m 2.245s
15. Alex De Angelis RSM E-Motion IodaRacing (ART) 44m 18.471s
16. Hector Barbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14 Open) +1 lap
Aleix Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) DNF
Nicky Hayden USA Aspar MotoGP Team (RC213V-RS) DNF
Marco Melandri ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) DNF
Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP15) DNF
Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) DNF
Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) DNF
Cal Crutchlow GBR CWM LCR Honda (RC213V) DNF
Yonny Hernandez COL Octo Pramac Racing (Desmosedici GP14.2) DNF

1 COMMENT