Photo: Gilamotor.com/Ary
0
1314

Underbone 130 ARRC Sentul, Gupita Kresna Tuntaskan Dendam, 10 Pebalap Jatuh

GILAMOTOR.com – Seolah menuntaskan dendam setelah dikalahkan pebalap Malaysia, Norizman Ismail saat balapan pertama, maka di race-2 wakil tim Manual Tech Kawasaki, Gupita Kresna sukses menjadi juara kelas Underbone (UB) 130cc.

Seperti di race-1, sepanjang jalannya lomba, persaingan di kelas ini sangat ketat. Tak jarang, pebalap berjatuhan di pertengahan lomba. Seperti dua pebalap tim Faito Factory Racing, Anggi Permana Putera dan Wahyu Aji.

Duet pebalap Malaysia yang sempat mengisi posisi 10 besar di race-1 gagal finish di balapan kali ini. Bahkan, nama-nama pebalap kawakan Indonesia seperti Hadi Wijaya dan Hokky Krisdianto, menggenapi 10 pebalap yang terjatuh di balapan kali ini.

Praktis, di race-2 ini hanya ada 14 pebalap yang sukses menjalani balap hingga finish. Termasuk, Md Affendi Rosli yang finish di posisi dua dan Ferlando Herdian yang kembali naik ke podium tiga.

Hasil Race-2 Underbone 130 ARRC Sentul 2015:

1. Gupita Kresna
2. Md Affendi Rosli
3. Ferlando Herdian
4. Md Fareez Afeez
5. Reza Fahlevy
6. Md Azam Omar
7. Norizman Ismail
8. Ahmad Fazrul
9. Florianus Roy
10. Elly Idzlianizar