Photo: Ulah Adigung Project
0
3530

Ulah Adigung, Bentuk Protes Tommy Manoch Terhadap Kecurangan Balap Masa Lalu

GILAMOTOR.com – Istilah Ulah Adigung muncul seketika dan menjadi perhatian banyak pihak, terutama bikers Tanah Air. Dua kata dari bahasa Sunda yang berarti Jangan Sombong itu ternyata bermakna luas.

Kata tersebut muncul dari Tommy Manoch yang kesal dengan bentuk kecurangan balap di masa itu. Pebalap kelahiran Bandung, Jawa Barat 67 tahun silam ini pun berinisiatif menuliskan  ‘Ulah Adigung’ pada tangki Honda CB 77 Superhawk ketika menjuarai Indonesian Grand Prix 1963.

Menurut Ulah Adigung Project (builder yang menggarap replika Honda CB 77 Superhawk untuk Tommy Manoch), Tommy juga pernah menjadi korban kecurangan tersebut. Kala itu, tangki bensin motornya diisi air sehingga mesin motornya tidak menyala.
Tommy-Manoch-Indonesian-Grand-Prix-1963
Kata tersebut seakan menyiratkan pesan untuk semua pihak dan dirinya untuk tidak sombong dan menjadi pebalap yang baik.

Protes tanpa suara itu pun kini menjadi populer di kalangan bikers. Ajang Mods vs Rockers akan dijadikan wadah untuk mensosialisasikannya agar bikers tidak sombong dan arogan.

Sebagai bentuk terima kasih kepada legenda balap Indonesia ini, Ulah Adigung Project yang terdiri dari beberapa builder ternama akan memberikan replika motor balap yang dipakai Tommy di masa silam.

Kabarnya, Muhammad Fadli Immamuddin akan ditunjuk sebagai perwakilan untuk menyerahkannya langsung kepada Tommy. Hand over dari dua pebalap berprestasi beda generasi ini akan terjadi 17 Agustus 2015 nanti. Terima kasih Tommy Manoch!