3
860

Main Dealer Honda Sumut Telah Berikan Latihan Safety Riding ke 10 Ribu Orang

GilaMotor.com – Apa yang dilakukan Indako Trading Coy untuk masyarakat patut diacungi jempol nih Gilmoters. Pasalnya distributor utama sepeda motor dan spare part Honda di Sumatera Utara tersebut telah melakukan pelatihan safety riding kepada puluhan ribu peserta.

Hal tersebut juga sebagai wujud komitmen Indako Trading Coy untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya mengutamakan keselamatan berkendara bagi masyarakat. Tercatat sepanjang Januari hingga Oktober 2017, tim safety riding Indako telah melakukan pelatihan kepada 10.384 orang. Dan mungkin Gilmoters salah satunya.

Puluhan ribu peserta yang telah mendapat pelatihan safety riding tersebut berasal dari latar belakang yang berbeda. Mulai dari pelajar, mahasiswa, karyawan swasta maupun pemerintahan, anggota komunitas hingga masyarakat umum.

“Sejak Januari hingga Oktober, kami telah mengadakan 128 edukasi safety riding dengan 10.384 peserta. Tentunya kami bersyukur dengan pencapaian ini dan mengucapkan terima kaih yang sebesar-besarnya kepada berbagai pihak yang telah ikut mendukung upaya dan niat baik Honda yang ingin turut serta mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran lalu lintas,” ungkap Ismed Risya selaku Kepala Sub Dept Safety Riding Indako Trading Coy.

Dan untuk menjangkau peserta dari berbagai latar belakang yang berbeda, tim Safety Riding Indako juga menjalankan pelatihan kerjasama dengan berbagai pihak seperti Kepolisian, Dinas Perhubungan, institusi pendidikan, perusahaan swasta, dan pihak-pihak lain yang berminat untuk berkontribusi membangun budaya aman berkendara di jalan raya.

“Melalui beragam aktivitas yang kami lakukan, diharapkan dapat semakin berkontribusi membangun kesadaran masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan Safety Sumut, Safety Indonesia,” ujar Leo Wijaya, Direktur Indako Trading Coy. (Okz)

 

3 COMMENTS