1
1188

Bakti Sosial HSFCI Batang Jalankan Program Kerja

Sudah menjadi kegiatan rutin bagi komunitas Honda Street Fire Cub Indonesia (HSFCI ) Batang Alas Roban melakukan kegiatan bakti sosial, seperti pada bulan ramadhan (12/6) lalu telah sukses mengadakan kegiatan bagi takjil di Ttraffic Light depan kecamatan Bandar, Jawa Tengah dan buka bersama keluarga HSFCI Batang.
Kegiatan bagi takjil ini merupakan program kerja bulanan dari komunitas yang sudah berdiri sejak 14 November 2014 lalu. Diharapkan agar kegiatan tersebut dapat membawa manfaat tidak hanya untuk HSFCI Batang saja melainkan bagi pengendara atau pejalan kaki yang berbuka di lokasi Ttraffic Light depan kecamatan Bandar tersebut.
“Pada 12 Juni lalu kami melakukan kegiatan bagi takjil di traffic Llght depan kecamatan Bandar, nggak hanya pengendara bermotor tapi juga pejalan kaki yang antusias. kegiatan ini merupakan program kerja dari HSCI Batang dan kontribusi kami terhadap masyarakat di Batang. Saya mewakili teman-teman dari komunitas HSFCI Batang berharap agar kegiatan kami selain dapat bermanfaat juga dapat mengubah pandangan masyarakat terhadap komunitas motor yang selama ini terkesan negatif,” ungkap Rizqi Septian.
“Jadi kami kumpul dulu di Lapangan Kecamatan Bandar untuk cek aman atau tidak nya kendaraan kami sebelum berangkat ke lokasi target. Setelah selesai bagi takjil kami menuju salah satu pondok makan untuk melakukan buka bersama keluarga HSFCI Batang dan dilanjut dengan ibadah bersama,” lanjutnya.
Tidak sampai disitu saja Gilmoters, rolling sekaligus sowan ke komunitas HSFCI terdekat jadi penutup acara tersebut. Wah gass poll terus nih!
“Kegiatan ditutup dengan rolling sekaligus silaturohmi ke saudara HSFCI yg terdekat. Syukur semua berjalan baik dan lancar berkat kerjasama dan antusian masyarakat juga sang Maha Kuasa,” tutupnya.
Nah bagi Gilmoters yang penasaran dengan kegiatan lain dari HSFCI Batang ini dapat berkunjung ke akun facebook HSFCI Alas Roban atau ke akun instagram @hsfci_batang.
Teks.Foto / Fatim.HSFCI Batang

1 COMMENT