0
1198

Lorenzo Cetak Kemenangan Perdana di MotoGP Aragon

GILAMOTOR.com – ketenangan Jorge Lorenzo untuk tetap bermain aman membuahkan hasil. Keputusannya mengganti paket motor saat balapan dinyatakan wet race berhasil membawanya meraih kemenangan perdana di MotoGP Aragon, Minggu [28/9].

Awalnya, balap kelas utama ini tampak akan berjalan membosankan. Apalagi saat Marquez, Lorenzo, Dani Pedrosa dan Valentino Rossi mengambil jarak yang cukup jauh dari rider di belakang.

Namun, kesialan bagi Rossi terjadi di lap ke 4. Demi menghindari benturan dengan Pedrosa, Rossi justru keluar lintasan dan kehilangan kendali atas motornya hingga terjatuh saat balapan memasuki lap ketiga.

Selanjutnya, Lorenzo memberikan tekanan terhadap Marquez yang membuatnya mempimpin jalannya balap. Tapi, Marquez kembali mengambil alih di lap 12.

Situasi balap yang dipimpin Marquez, Lorenzo dan Pedrosa kembali berubah setelah hujan mulai membasahi lintasan Aragon. Saat sebagian besar rider masuk pit untuk mengganti motor dengan ban basah, tiga pembalap terdepan Marquez, Pedrosa dan Lorenzo tetap melanjutkan balapan.

Ketiga pembalap itu mengambil resiko penuh atas dirinya setelah marshal jelas-jelas menyatakan bahwa kondisi sirkuit dinyatakan basah. Saat 4 lap tersisa, Jorge Lorenzo masuk pit untuk mengganti motornya tapi dua pembalap Honda terus memacu motornya di bawah kodisi sirkuit yang basah.

Keputusan Lorenzo tepat, sebab setelah dia masuk pit, Dani Pedrosa terjatuh saat akan memasuki tikungan pertama. Pedrosa pun segera berlari ke pit untuk menukar motornya. Sementara Marquez tetap melanjutkan balapan dengan ban slicknya.

Maksud hati ingin mempertahankan posisinya, Marquez justru harus kehilangan kesempatan memenangkan balapan di kampung halamannya. Ia tergelincir dari motornya saat balapan menyisakan 3 lap lagi.

Tak demikian dengan rider Spanyol lainnya. Lorenzo berhasil meredam nafsunya untuk terus mengejar Marquez karena terlalu beresiko. Setelah tahu Pedrosa dan Marquez jatuh, Lorenzo pun melenggang hingga garis finish.

Kemenangan ini sekaligus menjadi podium utama pertama bagi Lorenzo. Sementara Aleix Espargaro dan Cal Crutchlow juga menuai hasil bagus di seri MotoGP Aragon setelah mendapatkan podium kedua dan ketiga.

Hasil balap MotoGP Aragon, Spanyol :

1.    Jorge Lorenzo  ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 44m 20.406s
2.    Aleix Espargaro ESP NGM Forward Racing (Forward Yamaha) 44m 30.701s
3.    Cal Crutchlow    GBR Ducati Team (Desmosedici) 44m 30.718s
4.    Stefan Bradl    GER LCR Honda MotoGP (RC213V) 44m 32.124s
5.    Bradley Smith    GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 44m 49.889s
6.    Pol Espargaro    ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 44m 50.092s
7.    Alvaro Bautista    ESP Go&Fun Honda Gresini (RC213V) 44m 50.169s
8.    Hiroshi Aoyama    JPN Drive M7 Aspar (RCV1000R) 44m 58.247s
9.    Nicky Hayden    USA Drive M7 Aspar (RCV1000R) 45m 3.363s
10.    Scott Redding    GBR Go&Fun Honda Gresini (RCV1000R)* 45m 14.343s
11.    Danilo Petrucci    ITA IodaRacing Project (ART) 45m 20.230s
12.    Alex De Angelis RSM NGM Forward Racing (Forward Yamaha) 45m 21.124s
13.    Marc Marquez    ESP Repsol Honda Team (RC213V) 45m 35.633s
14.    Dani Pedrosa    ESP Repsol Honda Team (RC213V) 45m 44.932s
15.    Yonny Hernandez    COL Pramac Racing (Desmosedici)  45m 58.661s
16.    Michael Laverty    GBR Paul Bird Motorsport (PBM-ART)  +1 lap
17.    Mike Di Meglio    FRA Avintia Racing (Avintia)*    +1 lap
18.    Broc Parkes    AUS Paul Bird Motorsport (PBM-ART)*    +1 lap
19.    Hector Barbera    ESP Avintia Racing (Desmosedici)    +1 lap
Andrea Dovizioso    ITA Ducati Team (Desmosedici)    DNF
Valentino Rossi    ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)    DNF
Andrea Iannone    ITA Pramac Racing (Desmosedici)    DNF
Karel Abraham    CZE Cardion AB Motoracing (RCV1000R)    DNF

Teks : Ary | Foto : Crashnet