Photo : Gilamotor.com/Ary
1
7915

Sejarah Helm dari Masa ke Masa

GILAMOTOR.com – Sekarang helm adalah perlengkapan wajib untuk setiap pengendara motor. Tak terhitung jumlah jiwa yang sudah diselamatkan oleh peranti pelindung kepala ini. Namun, tahukah Gilmoters bahwa helm punya perjalanan sejarah sangat panjang?

Banyak literatur tentang sejarah helm beredar di dunia maya. Nih, Bang Gilmot rangkum untuk Gilmoters semua.

1925 – Topi Gaya Marlon Brando

Sepeda motor sudah eksis pada masa ini, tapi tidak begitu halnya dengan helm. Pengendara motor waktu itu biasanya memakai topi gaya Marlon Brando, seorang aktor Amerika Serikat. Tujuannya hanya untuk melindungi rambut agar tidak berantakkan ketika naik motor.

1935 – Ide Helm Muncul

Seorang negarawan Inggris bernama T. E. Lawrence meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan sepeda motor. Karena dia merupakan tokoh berpengaruh waktu itu, maka kejadiannya cukup disorot banyak pihak. Muncullah gagasan dari dokter yang menanganinya untuk pengembangan helm motor.

1940 – Helm Perang

Hampir setiap negara yang terlibat Perang Dunia II melengkapi pasukannya dengan helm. Selain untuk melindungi kepala dari peluru, helm juga dinilai cukup berguna ketika prajurit naik motor.

1953 – Daya Redam Benturan

Sejarah mencatat Prof. C.F. Lambord adalah sosok yang pertama kali memperkenalkan helm motor dengan kemampuan peredaman benturan. Sejumlah produsen helm mengadopsi desainnya dan rancangan tersebut masih dipakai sampai sekarang.

1967 – Full Face Lebih Aman

Helm full face diciptakan. Desainnya dinilai lebih aman dalam melindungi kepala pengendara motor. Tiap produsen mengupayakan material yang kuat, ringan, dan bisa memberikan kenyamanan.

1972 – Perang Fitur

Setiap produsen helm mulai berlomba-lomba menyuguhkan fitur bernilai di produknya. Contohnya, pada masa ini helm-helm mulai menggunakan visor.

2012 – Era Digital

Helm dengan fitur-fitur elektronik kian banyak. Sudah bukan hal aneh lagi apabila ada helm yang dilengkapi GPS, radio, dan peralatan elektronik lainnya.