6
6745

Kawasaki Ninja H2 Bantai Lamborghini dan McLaren

Gilmoters penasaran nggak sih sama pemenang adu kebut antara motor sama mobil? Ini bukan sekedar motor dan mobil biasa lho. Motornya Kawasaki Ninja H2. Terus mobilnya Lamborghini Huracan serta McLaren MP4 12C. Duet sports car maut tuh di ranah roda empat Gilmoters.

Kurang maut bagaimana lagi Gilmoters. Lambo Huracan dipersenjatai mesin V10 berkapasitas 5.200cc yang sanggup memuntahkan tenaga hingga 572hp dengan torsi 533 Nm. Sementara McLaren MP4 12C mengusung dapur pacu V8 twin turbo 3.800cc dengan tenaga dan torsi mencapai 592hp dan 601 Nm.

Tapi ternyata Gilmoters, keduanya bisa diasapi sama Kawasaki Ninja H2. Ini H2 biasa lho, bukan H2R yang memang diperuntukkan buat kebut-kebutan di dalam sirkuit. Street legal H2 ini punya body plastik tidak seperti H2R yang bodynya dibuat dari material carbon fibre. Walau demikian, mesin 4 silinder segaris berkapasitas 998cc-nya sanggup membuat Lambo Huracan dan McLaren MP4 12C ketinggalan jauh.

Memang sih bobot dan body yang kompak pastinya membuat Kawasaki Ninja H2 bisa melenggang tanpa terkejar. Apalagi motor ini juga dilengkapi dengan supercharger yang membuat tenaga 189,8 hp serta torsi 123,7-nya bisa dicapai dalam waktu singkat.