2
1621

Local Pride! Evalube Sabet Penghargaan Bergengsi Pelumas Asli Indonesia

GilaMotor.com – Anggapan brand luar negeri lebih bagus ketimbang buatan lokal sudah nggak berlaku lagi sekarang. Tak terhitung banyaknya brand dalam negeri yang berhasil membuktikkan kualitasnya. Hal inilah yang dibuktikkan Evalube dengan prestasinya berhasil menyabet penghargaan Indonesia Original Brand (ORI).

Bukan sembarangan, penghargaan ini diberikan sebagai bentuk aprisiasi merek asli Indonesia yang mempunyai konsumen loyal dan kinerja yang baik sehingga bisa direkomendasikan. Nah, penghargaan ini membuktikan bahwa produk pelumas asli Indonesia ini tidak pernah berhenti untuk membuktikan eksistensi dan kelayakan sebagai merek lokal dengan kualitas internasional.

(Baca juga: Nongol di Burnout 2018, Begini Gaya Gibran Naik Motor Custom)

Pengharaan ini diberikan oleh media bisnis majalah SWA yang kerja sama dengan lembaga riset Business Digest. Diberikan pada 15 Agustus 2018 silam di Jakarta. Dalam acara ini Direktur Utama, Meinarko Dananto mewakili Evalube menerima penghargaan sebagai The 1st Champion of Indonesia Original Brand.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat terhadap Evalube sehingga kami memperoleh index tertinggi dalam kategori pelumas motor. Penghargaan ini merupakan apresiasi besar bagi Evalube dan diharapkan dapat membuat Evalube selalu menjadi pilihan masyarakat,” ucap Mienarko.

Aspek-aspek yang menjadi penilaian dalam penghargaan ini meliputi yaitu aspek kepuasan pelanggan (satisfation), loyalitas pelanggan (loyalty), tingkat pemberian rekomendasi (advocacy), dan daya saing dengan merek asing di kategorinya (Foreign Local Competition). Riset ini membuahkan hasil bahwa Evalube memiliki nilai index tertinggi dalam kategori pelumas motor.

2 COMMENTS