0
2873

Mengenal Tiga Varian Lambretta V-Special

Gilamotor.com – Gilmoters mungkin sudah pernan mendengar nama Lambretta V-Special. Sejak tahun 2017, Lambretta V-Special sudah diperkenalkan di EICMA Milan dan di 2018 kembali hadir di Bangkok Motor Show.

Tentunya hal ini membuat pecinta motor retro berharap Lambretta V-Special bisa tiba di Indonesia setelah motor ini diperkenalkan di Asia tahun lalu. Seperti yang Bang Gilmot lansir dari Autoevolution.com bahwa Lambretta V-Special menjadi kebangkitan dari perusahaan Lambretta di hari jadinya yang ke-70.

(Baca juga: BMW C400X, Skuter Termurah BMW Motorrad Bertampang Sangar)

Diketahui KISKA perusahaan desain yang merancang KTM dan Husqvarna dipercaya menggarap desain Lambretta V-Special, bekerjasama dengan komunitas Lambretta di Italia. Hadir dengan tiga varian Lambretta V-Special mengaspal dengan kapasitas mesin yang berbeda yaitu V50, V125 dan V200.

Varian V50 dibekali mesin berpendingin udara, 4-tak 49,5cc yang mampu menghasilkan daya maksimum 3,5 hp dengan sistem pengereman tromol pada bagian depan dan belakang. Sedangkan varian 125cc mampu menghasilkan daya maksimum 10 hp dan 200 cc menghasilkan daya maksimum 12 hp.

Dan Lambretta V-Special ini menggunakan sistem penggerak CVT. Sepertinya tidak lengkap jika kita tidak membahas desain dan fitur dari skutik retro ini Gilmoters.

Tentunya Lambretta tidak ingin meninggalkan desain classic dari motor ini, terbukti dengan menyatunya spakbor depan dengan bodi motor. Dan desain bodi depan hingga belakang masih menunjukan kemolekan body Lambretta namun tetap tidak tertinggal jaman Gilmoters.

Untuk fitur Lambretta V-Special sudah dilengkapi Lampu LED, panel instrumen LCD dengan konektivitas bluetooth, kompartemen bagasi besar di bawah jok, dudukan samping dan utama.

Rumornya, tiga varian Lambretta V-Special bakal dipasarkan di Indonesia loh Gilmoters, tentunya kalian harus membobok celengan nih. Prediksi Bang Gilmot sih harga jualnya masih diatas kompetitor nya yaitu Vespa dan Piaggio.