0
1104

Perawatan Singkat Bikin Vespa 2-Tak Siap Siaga

Gilamotor.com – Walaupun terbilang motor lawas jangan sampai motor Vespa 2-Tak kalian tidak siap siaga mengantarkan Gilmoters menjalani aktivitas. Ngeselin banget deh kalo motor tidak mau nyala atau mogok dijalan, pastinya bisa gagal meet up bareng kawan nih.

Dengan melakukan perawatan singkat tentunya bisa membuat motor Vespa 2-Tak siap dibawa kemana saja Gilmoters. Pengguna motor Vespa 2-Tak tentunya sudah paham dengan perawatan singkat ini, namun saat ini banyak pengguna milenial yang kurang paham dengan perawatan ini alhasil Vespa dibilang motor yang ribet.

(Baca juga: Budget Rp 16 Juta, Lima Motor Bebek ini Bisa Jadi Pilihan)

Nario pemilk bengkel Abadi Motor yang juga pengguna motor Vespa 2 tak sejak 20 tahun lalu mengatakan perawatan motor Vespa terbilang mudah asal rajin ganti oli mesin Gilmoters. Selain itu perawatan yang bisa dilakukan adalah memastikan kabel kopling tidak kendur, pasalnya ini bisa menyulitkan perpindahan transmisi.

Selanjutnya adalah busi, busi terbilang komponen penting bagi semua kendaraan motor. Begitu juga pada motor Vespa 2-Tak, selain Gilmoters harus rutin membersihkan busi dari kerak dengan menggunakan bensin dan sikat kawat. Dan ada baiknya kalian harus menyiapkan busi cadangan yang selalu kalian bawa di motor.

Pembersihan rutin pada karbu juga harus kalian lakukan Gilmoters, dan jangan lupa untuk menyemprotkan udara bertekanan (kompresor) pada spuyer serta komponen lainnya. Dan jangan lupa juga untuk perawatan bodi sexy Vespa. Bahan bodi yang terbuat dari plat atau besi, bisa membuat bodi cepat karat karena kotor dan minim perawatan.

Saat pencucian perhatikan pula bagian bawah/kolong Vespa, karena bagian ini bisa menjadi yang paling kotor dan mudah keropos jika dibiarkan kotor.

“Bagian bodi Vespa tentu menjadi salah satu bagian yang terpenting, karena banyak orang yang terkesima dengan Vespa karena bodinya yang unik dan klasik. Maka dari itu bagian ini juga perlu perawatan intensif. Pemolesan bodi juga bisa dilakukan bradsis, agar warna motor Vespa loe tetap mengkilap,” tutup Nario.