0
4861

Salah Satu Trik Jitu Agar Motor Bisa Irit BBM

Gilamotor.com – Banyak faktor yang membuat motor bisa irit BBM salah satunya pada faktor penggerak, Gilmoters bisa nih lakukan perawatan pada sistem penggerak atau lebih dikenal dengan rantai. Walaupun kondisi seperti sekarang yang membuat motor sering terparkir ngga ada salahnya juga kalian melakukan perawatan rantai.

Debu dan kotoran bisa saja menempel pada motor yang terparkir terlebih crf jika kalian tidak menutup motor menggunakan cover, rantai motor kalian siap – siap diselimuti debu dan karat deh. Untuk menghindari hal itu dan membuat motor bisa tetap irit kalian bisa lakukan perawatan mudah dan menjaga kebersihannya.

“Untuk jarak main bebas setiap motor berbeda-beda namun pada umumnya antara 20-30 mm hingga 25-35 mm. Disarankan pemeriksaaan dan penyetelan rantai roda dilakukan secara berkala,” buka Ade Rohman Asisten Manager Technical Service PT Daya Adicipta Motora.

Dalam menjaga serta merawat agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan maka perlu melakukan beberapa tips merawat rantai roda, diantaranya :

– Berikan pelumas pada rantai motor tujuannya adalah agar tetap awet. Pelumas rantai motor juga berfungsi untuk melumasi rantai hingga ke celah mata rantai. Selain itu, pelumas juga membantu membersihkan rantai motor dari kotoran maupun debu yang menempel pada rantai Gilmoters.

Sangat tidak disarankan untuk menggunakan oli bekas untuk melumasi rantai karena membuat rantai tidak awet. Beberapa pabrikan motor juga sudah menyediakan chain lube dengan label masing -masing pabrikan padahal memiliki kualitas Dan fungsi yang sama.

“Lebih baik menggunakan chain lube khusus, jika menggunakan sepeda motor Honda bisa memakai pelumas rantai AHM Chain Lube 70ML,” ujar Ade.

– Jaga selalu kebersihan rantai motor agar menjadi lebih awet dan performance yang tetap terjaga. Dengan begitu ketika Gilmoters berkendara tarikan gas minimal bisa membuat laju motor lebih mudah.

– Gilmoters bisa menggunakan rantai yang sesuai dengan ukuran motor standar pabrikan pasalnya pabrikan telah menghitung rasio gigi di mesin dan sampai dengan di reduksi akhir di roda penggerak. Apabila rantai motor yang digunakan tidak sesuai maka akan mendapatkan  perbedaan pada saat handling motor tersebut.

Tentunya tiga perawatan diatas dapat membuat rantai motor lebih mudah mengerakan ban, sehingga BBM tidak banyak terbuang dengan begitu pengeluaran pembelian BBM bisa lebih irit Gilmoters.