0
849

Rambah Pegiat Motor Kustom, YARD Built Sapa Builder Bali

Gilamotor.com – Guna memberikan ruang untuk pegiat kreativitas pada motor PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing membawa salah satu program yang berasal dari daratan Eropa dan Amerika Gilmoters.

Program YARD Build, sudah lebih dulu ada di Eropa dan Amerika Serikat sejak 2012 sampai akhirnya masuk ke Indonesia di tahun 2020. PT YIMM sudah melakukan program ini untuk meggaet konsumen yang suka motor kustom.

(Baca juga: Referensi Apik Kustom Motor Yamaha XSR 155)

Motor Sport Heritage All New XSR 155 menjadi basis motor yang diusung Yamaha untuk digarap oleh para builder tanah air. Di bulan Maret 2021 ini PT YIMM menggandeng builder kawakan asal pulai Dewata, Bali.

Builder – builder kebanggaan asal pulau Bali yang ikut dalam program ini yaitu Kedux Garage (Denpasar), AMS Motorcycle Garage (Sanur), Deus Ex Machina (Canggu) & Treasure Garage.

Yang mana ke empat builder akan menyajikan motor kustom dengan konsep sesuai keinginan dan identitas yang selama ini sudah di bentuk Gilmoters.

Seperti Kedux dengan ciri khas tradisional chopper. Kemudian AMS sebagai spesialis body work alumunium akan membangun All New XSR 155 bergaya café racer. Sedangkan Deus menghadirkan gaya flat tracker ala pantai. Terakhir, yaitu Treasure dengan konsep yang unik yaitu Neo Supermoto.

Kebayang dong bagaimana epik nya Yamaha XSR 155 ketika masuk dalam workshop mereka. Wajib Gilmoters ketahui, karya karya dari builder ini terbilang sudah tenar di luar negeri mulai dari Asia hingga Eropa.