Motor Matic Yamaha Nmax
Motor Matic Yamaha Nmax
0
1472

Rekomendasi Pilihan Motor Matik Murah Yamaha 150cc Terbaru

Peluang dan pangsa motor matik begitu memikat di Indonesia dan peluang ini dilihat oleh Honda dan Yamaha untuk berlomba menciptakan kendaraan roda dua bertransmisi matik. Yamaha dan Honda tidak hanya menawarkan motor matik bermesin tangguh dengan desain yang elegan saja, namun keduanya juga bersaing dengan memberikan teknologi dan fitur-fitur canggih di setiap motor yang mereka rilis. Seperti Honda PCX dan Yamaha NMAX yang merilis motor matik mereka di awal tahun ini. Motor matik semakin banyak diminati masyarakat Indonesia, maka tidak heran jika kedua pabrik motor besar ini berlomba-lomba dalam memenuhi kebutuhan motor matik murah di Indonesia.

Harga motor matik dari Yamaha dan Honda sangat bersaing, tidak heran jika konsumen bingung untuk meminang diantaranya keduanya. Masih ada beberapa motor matik dibawah 150 cc yang bisa menjadi pilihan anda jika budget yang anda miliki terbatas. 

 

Yamaha NMAX 155 Connected 2021

Yamaha NMAX yaitu skuter dengan transmisi otomatis yang diluncurkan pada tahun 2015 lalu ini mendapat penyegaran setiap tahunnya. Pada tahun 2021 ini NMAX memiliki pembaharuan dari segi desain dan dilengkapi fitur-fitur canggih yang semakin meramaikan pangsa motor matik di Indonesia.

Desain yang gagah serta modern membuat pengendara semakin merasa percaya diri dan juga merasa nyaman ketika berkendara dengan kendaraan produksi Yamaha ini. Penambahan fitur CCU (Communication Control Unit (CCU) mampu membantu anda agar bisa tetap terhubung dengan smartphone dengan aplikasi Y-Connect. Varian NMAX Connected ABS memiliki fitur yang lengkap seperti, Blue Core & VVA, Smart Motor Generator, TCS, Stop&Start System, Dual Channel ABS, CCU, Keyless, Electric Power Socket, Handlebar Switch Control, Relax Riding Position, Sub-Tank Suspension, Premium Seat Design, Led Head & Speedometer, MAXI Style Desain, MAXI Signature Color.

Yamaha NMAX mengusung mesin tipe Liquid Cooled 4-stroke, VVA. SOHC, 1 Silinder dengan volume silinder 155CC motor ini memiliki tenaga sebesar 11.3 kW / 8000 rpm dan 13,9 Nm / 6500 rpm untuk torsi maksimumnya.

Harga Yamaha NMAX 2021 ini dibanderol dengan kisaran harga Rp. 31.000.000 dan untuk varian Connected + ABS dibandrol dengan harga Rp. 33.xxx.000 OTR Jakarta.

 

Yamaha All New Aerox 155 Connected 2021

Rekomendasi motor matik murah selanjutnya yaitu Yamaha All New Aerox Connected 2021 dengan mesin berkapasitas 155CC. Perubahan yang dilakukan Yamaha meliputi desain eksterior membuat penampilan Aerox terbarunya terlihat lebih modern dan sporty.

Aerox 2021 mendapat perubahan yang signifikan mulai dari panel pada speedometer, headlamp, smartkey, fitur Y-Connected dan juga kapasitas tank yang ditambah.

Motor dengan mesin 155cc memiliki teknologi Blue Core dan juga berpendingin cairan serta menggunakan teknologi VVA (Variable Valve Actuation). Aerox mampu mengeluarkan tenaga sebesar 11.3 kW atau 15 HP pada putaran 8.000 rpm dan torsi 13,9 Nm pada 6.500 rpm. Aerox memiliki power yang unggul di antara rival lainnya yang menggunakan volume silinder 155CC. Performa yang lebih unggul dan terbaik dikelasnya ini semakin efisien dengan adanya teknologi VVA yang membuat dapur pacu lebih konsisten di setiap putaran mesin.

Harga yang dibandrol untuk Yamaha Aerox Connected 2021 ini kisaran Rp 25.000.000 dan Rp. 29.000.000 untuk varian Connected ABS 2021 OTR Jakarta.

Yamaha Aerox merupakan rekomendasi motor matik murah yang bisa anda pertimbangkan. Sekian ulasan mengenai rekomendasi motor matik murah yamaha 2021, semoga bermanfaat dan jangan lupa simak artikel – artikel otomotif lainnya.