Foto: Lambretta
0
376

Lambretta X300 Siap Saingi Vespa di Pasar Asia

Di kelas skuter matic, Vespa memiliki kelas sendiri yang dianggap tak memiliki saingan. Namun, kini hadir Lambretta X300 yang dinilai lebih segar dan siap saingi Vespa di pasar skutik Asia. 

Pada momen ulang tahunnya yang ke-75 pada 22 November lalu, di Park Paragon, Thailand, Lambretta meluncurkan Lambretta X300. 

Lambretta sendiri merupakan pabrikan motor asal Italia yang terkenal dengan desain khas negaranya yang unik dan berkelas yang lahir sejak 1947. Lambretta X300 sendiri tetap mengusung identitas aslinya, namun dengan penampilan yang lebih kekinian. 

Hadir dengan konsep Heritage To Future, tampilan Lambretta X300 memiliki lekukan bak brilian. Dengan bodi yang agak cembung, namun tampak dinamis. 

Skutik terbaru Lambretta ini memiliki desain posisi pengendara dengan nyaman, yang di mana posisi kaki tidak terlalu tinggi ke lantai. Riding Position ini merupakan desain low & long yang menjadi khas Lambretta sejak dulu.

Sementara desain lampunya baik bagian depan maupun belakang menggunakan LED yang dipenuhi desain heksagonal. Ditambah suspensi depannya berbentuk lancip, seperti motor masa kini. Suspensi ini diklaim yang terbaik di kelasnya lho. 

Foto: Lambretta

Soal mesin, Lambretta X300 menggunakan mesin Lambretta Super Performance yang berhasil dikembangkan oleh perusahaan. Mesin ini sudah menggunakan teknologi injeksi bahan bakar, pendingin hidrogen, dan dilengkapi dengan sistem Smart Key. 

Berkapasitas 275cc 4 katup, 1 silinder, mesin dari Lambretta X300 punya tenaga maksimum sekitar 24,8dk dengan torsi paling tinggi di 24,5 Nm pada 6.250rpm.

Lambretta X300 memiliki empat varian warna yakni Milano Green, Lucente Black, Gemma White dan Argento Grey yang dibanderol dengan harga 154.900 baht atau setara dengan Rp67 juta.

Bagaimana nih pecinta skutik, tertarik untuk memilikinya?