Dok. Foto: Road & Track
0
282

Busi Mobil Digunakan untuk Motor Berbahayakah?

Busi pada mobil dan motor memiliki fungsi yang sama. Busi merupakan komponen penting dalam sistem pengapian di ruang pembakaran mesin.

Karena memiliki fungsi yang sama, sering muncul pertanyaan apakah busi pada mobil bisa digunakan pada motor? Atau ada berbahaya menggunakan busi mobil untuk motor?

Rupanya busi pada mobil bisa lho digunakan untuk motor. Dengan catatan panjang dan berat busi sama. Artinya, tidak sembarang busi mobil bisa digunakan untuk motor, harus ada kesesuaian.

Pasalnya, meski memiliki fungsi yang sama rupanya ada perbedaan antara busi mobil dan busi motor. Perbedaan ini terletak pada pucuk busi atau terminal nut.

Pada busi mobil, terminal nut berbentuk padat atau solid. Di sisi lain, terminal nut pada motor berbentuk ulir. Karena memiliki perbedaan, performa keduanya pun berbeda.

Untuk itu, tak semua motor bisa menggunakan busi mobil. Biasanya, motor yang bisa menggunakan busi mobil adalah motor gede.

Jadi jangan asal mengganti busi motor Anda dengan busi mobil, karena performa keduanya berbeda. Pastikan motor Anda memang cocok menggunakan busi mobil.

Busi pada mobil memiliki ignition park (percikan) yang lebih kuat dibandingkan pada motor. Hal ini disesuaikan dengan kompresi mesin mobil yang memang lebih besar. Inilah kenapa busi mobil biasanya hanya cocok digunakan untuk moge karena sama-sama memiliki kompresi yang besar.

Seperti diketahui, moge sendiri memang memiliki kapasitas mesin tinggi, kebanyakan di atas 1000 cc.

Apabila busi mobil dipaksakan dipakai pada motor yang tidak sesuai tentu tidak disarankan. Meski busi mobil memiliki usia yang lebih panjang tetapi hal ini justru bisa mengganggu sistem pengapian pada ruang pembakaran.