8
2816

Wajah Baru Suzuki Address dan Smash Terkuak di GIIAS 2017

GilaMotor.com – Memanfaatkan momentum Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali membuat kejutan dengan menghadirkan varian baru dari Address dan Smash Fi Gilmoters. Hadirnya dua varian baru ini juga semakin mewakili karakter dan ekspresi konsumen muda di Indonesia.

Suzuki Address kini hadir dengan tampilan warna dan striping yang lebih modern Gilmoters, sehingga terlihat lebih kekinian. Karena pengembangan warna dan striping baru ini di fokuskan kepada tren generasi milenial yang doyan tampilan trendi. Adapun tiga warna utama yakni Briliant White/Titan Black, Titan Black dan Stronger Red/Titan Black. Meskipun mendapat penyegaran, Address dengan tampilan baru ini tetap dipasarkan dengan harga Rp 14,85 juta (on the road Jakarta).

Nggak hanya striping dan warna baru, PT SIS juga menghadirkan Suzuki Address Predator dengan tampilan warna yang mewakili jiwa eksekutif dan matang. Ditawarkan dalam dua pilihan warna yaitu Matt Black dan Matt Titanium Silver yang dipadukan dengan emblem chrome, sehingga memberikan aura mewah pada skuter matik ini Gilmoters. Gilmoters yang minat memboyong Address Predator bisa menebusnya dengan harga Rp 15,19 juta (on the road Jakarta).

Nah sementara untuk Smash Fi hadir dalam tiga pilihan warna yang tegas dan menarik Gilmoters. Antara lain Candy Summer Red, Titan Black dan Metallic Blue/Briliant White dengan pilihan model casting wheel dan spoke wheel. Yang dipasarkan dengan harga Rp 13 juta untuk versi spoke wheel dan Rp 13,8 juta untuk versi casting wheel.

“Suzuki makin memahami perkembangan dunia generasi muda saat ini. Keragaman karakter mereka, kami coba ramu dalam pengembangan motor yang lebih bergaya dan memenuhi kebutuhan dasar mereka. Dengan menyasar generasi muda, kami harap mereka akan terus mempercayakan pilihannya kepada produk Suzuki hingga mereka berhasil menggapai kesuksesan.” ungkap Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Dept. Head PT SIS.(Okz)

8 COMMENTS