0
1180

Mencari Jaket Riding Yang safety Dan Stylish? Coba Tengok Jaket Kushitani

Gilamotor.com – Apparel berkendara seperti jaket tentunya wajib kalian gunakan selama diatas motor, namun tidak jarang penggunaan jaket riding yang apa adanya. Padahal jaket memiliki peran penting dalam berkendara terutama faktor safety.

RC Motogarage salah satu workshop apparel premuim punya banyak lineup jaket harian dan touring. Kali ini brand asal Jepang dengan nama Kushitani hadir untuk Gilmoters yag mencari apparel untuk balap, harian dan touring.

(Baca juga: Pengguna Motor Matic Wajib Tau Penyakit V-Belt Dan Perawatannya)

Gilmoters yang lahir di era 80’an tentunya ramah dengan brand apparel Kushitani. Berangkat dari ranah balap di Jepang Kushitani sudah dipercaya menjadi apparel balap oleh beberapa pabrikan seperti Honda, Yamaha, Suzuki hingga Kawasaki sejak tahun 1953.

Sejak itu, Kushitani pun berkembang hingga akhirnya bisa merancang beragam produk dan tidak hanya racing suit saja, mulai dari jaket harian, celana, sarung tangan (glove) dan lain-lain, sampai akhirnya benar-benar membuka outlet penjualan di Jepang pada 1971

“Kushitani adalah produk asli dari Jepang, dan merupakan premium brand pertama yang menggelontorkan produk jaket kulit atau bahkan racing suit,” buka Reyner Alexander, Owner RC Motogarage.

Untuk di Indonesia sendiri RC Motogarage telah memasarkan ragam produk Kushitani sejak tahun 2018. terbilang brand lawas membuat pasar Kushitani sangat terbatas terlebih saat ini beberapa brand baru apparel terus tumbuh Gilmoters.

“Sejak kami memasarkan produk ini, diakui Kushitani kurang terdengar di telinga para riders. Untuk itulah, selama dua tahun berjalan ini kami fokus membangun merek dahulu di sini,” tambahnya.

Beruntugnya salah satu tim balap asal pabrikan Indonesia, Astra Honda Racing Team telah menggunakan racing suit Kushitani sejak tahun 2018. Degan begitu RC Motogarage Percaya diri dalam memasarkannya Gilmoters.

Harganya memang terbilang mahl Gilmoters namun untuk kualias dan kenyamanan bisa kalian andalkan deh. Terbukti juga produk Kushitani sudah di percaya menjadi apparel para pecinta touring.

Buat kalian yag berminat varian Kushitani yang dipasarkan RC Motogarage saat ini mulai dari glove, jaket, celana, sepatu, tas, inner suit. Sementara untuk racing suit sesuai request bisa kalian tebus dengan harga Rp40 jutaan.

(Baca juga: Pengguna Motor Matic Wajib Tau Penyakit V-Belt Dan Perawatannya)

Dan untuk banderol jaket dimulai dari harga Rp 2,9 juta – Rp6 jutaan, sedangkan model mesh sekitar Rp 3 jutaan sampai Rp 4 jutaan. bahan yang digunakan untuk produk jaket kulit (leather) adalah kulit sapi perah Gilmoters.

Glove harian dan sport menggunakan material terbaik dan lembut namun tetap nyaman dengan bahan kulit sapi perah. Harganya dimulai dari Rp1,5 juta – Rp2,5 jutaan untuk harian, dan racing glove sekitar Rp 6 jutaan.

Kebayang dong butuh biaya berapa untuk menjaga keamanan dan stlish dengan meggunakan brand Kushitani? tentunya bukan menjadi persoalan untuk Gilmoters yang suka riding dengan moge.