2
2701

Napak Tilas Kenang 11 Tahun HTML

GILAMOTOR.com – Awalnya adalah kisah, dan akhirnya jadilah sejarah. Perjalanan panjang sejak berdirinya komunitas motor HTML (Honda Tiger Mailing List) pun jadi sejarah bagi para riders HTML. Klub atau komunitas motor Honda Tiger ini sudah berusia 11 tahun. Usia yang cukup panjang untuk sebuah klub motor yang sampai saat ini keberadaannya masih jadi bagian dari perkembangan klub dan komunitas motor di Indonesia.

HTML pun mengenang sebuah kisah yang menjadi bagian dari goresan sejarah perjalanan HTML hingga berusia 11 tahun. Acara dikemas dalam bentuk Turing Napak Tilas (TNT) menuju lokasi turing pertama HTML di Cibodas, taman Mandala Kitri. Acara itu digelar pada pertengahan Agustus lalu (16-17 Agustus 2013). Dihadiri lebih dari 250 member HTML se-Jabodetabek, Bandung, Cimahi, Semarang dan Cilegon. Serta tamu dari Club Tiger seperti; Phantom, Paschell,Rebtic,Tiger Puncak.

Rindu Alam merupakan lokasi tujuan turing perdana HTML 11 tahun silam. Karena member yang mencapai ribuan orang, maka acara serimonial TNT dipindahkan lokasinya dari Rindu Alam ke Taman Bunga Cibodas.

Inti dari acara ini adalah flask back HTML melalui cerita bro Dinnar 001 HTML, founder HTML. “Acara TNT ini dikenang untuk menghargai sejarah berdirinya HTML dimana 11 tahun silam melakukan turing perdana ke Rindu Alam, Puncak, dengan didampingi oleh Jakarta Tiger Club (JTC) dan dikomandani Eko Sukardi Ketua Umum JTC ketika itu, atas jasa mereka HTML mampu melakukan turing perdana dengan aman dan selamat. Sampai saat ini kegiatan turing tersebut kami kenang dengan nama TNT,” papar Dinnar.

Sejarah Turing Napak Tilas

Pada Juli 2002, beberapa member milis yang sudah lama berinteraksi lewat dunia cyber/internet ini mencetuskan ide untuk bertemu di darat bersamaan dengan peringatan 17 Agustus.

Kopdar resmi perdana pun akhirnya dilaksanakan, Sabtu 10 Agustus 2002. Bro Elmo yang mengajukan lokasi kopdar di Patung Panahan Parkir Timur Senayan sebagai titik kumpul. Hadir Jojo (002), Yayan Gemuk (005, sesepuh Detic), Rio Harahap (003, Wakil Ketua HTCI), Pujo Van Trouble (006), Firman (004), Ali Uhui (014), Recky Sigalarki (050), M.Joni (010), Tatok (007). Mereka membicarakan rencana Turing Perdana milis Honda-Tiger ke Puncak pada 17 Agustus 2002. Event turing perdana akhirnya terlaksana, dengan dibantu oleh Jakarta Tiger Club (JTC) dan dikomandani Eko Sukardi Ketua Umum JTC ketika itu.

Rombongan pun berangkat pada Sabtu pagi, tanggal 17 Agustus 2002 dari titik keberangkatan di Bidakara. Sampai di Puncak, tercetuslah ide untuk memproklamirkan milis Honda-Tiger menjadi sebuah komunitas.

Nama Honda Tiger Mailing List (HTML) yang diusulkan sebelumnya oleh Tatok di milis pada 9 Agustus 2002 pun diresmikan menjadi nama komunitas ini. Kepengurusan kecil saat itu juga dibentuk dan orang-orang yang ditunjuk secara aklamasi. Jojo sebagai Ketua, Bendahara Firman, Operasional I Adoel, Operational II Tatok, Sekretaris I Mjoni dan Jon Warta sebagai Sekretaris II.

Dan kisah itu kini jadi bagian dari sejarah berdirinya HTML di Indonesia.

2 COMMENTS