62
5548

Mimpi Anak Betawi

Kekuatan Mimpi, Jangan Pernah Takut Untuk Bermimpi dan masih banyak lagi kalimat yang menjadikan orang berhasil karena mimpi. Impian akan mengarahkan orang kemana akan melangkah, bagaimana akan berbuat dan bersikap. Dengan impian orang akan tau dimana titik akhir dari perjuangan. Dan segera setelah mencapai impian itu, orang dapat menggantikannya dengan impian lain yang belum tercapai.

Adalah Zulkhaidir, biasa disapa Izul oleh rekan-rekannya, kembali membuktikan kekuatan dari sebuah impian. Dari impian nya, remaja 20 tahun kelahiran Jakarta ini mewujudkan cita-citanya memiliki motor dengan tampilan berbeda. Sekilas, memang perubahan pada motornya tak terlalu jelas terlihat, hanya warna bodi yang lebih dominan terlihat karena warnanya menjadi lebih terang, ketimbang velg, knalpot dan beberapa bagian dari motornya yang sesungguhnya telah berubah.

Dan satu hal yang mungkin tak akan terlihat oleh siapa pun, semangat dan perjuangannya mengejar mimpi dan merubah motor ini menjadi tampilan yang sedikit lebih menarik.

Berawal dari sebuah mimpi untuk menjadikan motornya terlihat lebih rapi dan nyentrik ketimbang motor sejenis lainnya. Sejak duduk kelas dua SMU remaja ini mulai rajin menyisihkan uang jajan untuk mewujudkan impiannya, meski saat itu sesungguhnya dia belum  punya motor.

IZUL 2 IZUL 5

“Dari masih sekolah saya sudah ngumpulin duit, sebulan kadang  terkumpul 30 sampai 50 ribu. Pas kerja sebagai OB, saya bisa menyimpan lebih banyak lagi, sebulan bisa mencapai 100 sampe 300 ribu, padahal saya belum punya motor,” paparnya.

Dari hasil tabungannya itu, akhirnya Izul bisa membeli motor yang diimpikannya. Tak selesai sampai disitu, lelaki ini masih harus berjuang merubah tampilan motor barunya menjadi seperti sekarang. “Butuh setahun saya mengumpulkan dana sekitar 2.5 juta untuk merubah motor saya,” jelasnya.

Untuk membuat tampilan yang berbeda dari motor sejenis lainnya, Mio lansiran tahun 2008 ini mendapat sentuhan warna kuning dan hijau, perpaduan dua warna terang ini cukup memberikan tampilan yang lebih cerah. Velg CW bawaan pabrik, ditukar dengan velg Zipp alumunium, knalpot mencomot kepunyaan Honda Revo, Behel dan Shock depan serta standar diberi sentuhan warna chrome. Selain itu, untuk memberikan tampilan agar terlihat lebih kurus, jok dipapas hingga 5 cm.

IZUL 4 IZUL 3

Meski perubahan yang terjadi tak seperti modifikasi yang dilakukan kebanyakan orang dengan mengadopsi gaya low rider, sport bike atau chopper, lelaki ini merasa cukup puas, karena bisa tampil sedikit beda dari bentuk aslinya. “Maklum dananya cukupnya segitu aja, tapi saya senang karena motor saya tidak standar-standar banget,” tuturnya.

Bicara masalah apakah akan ada perubahan lagi pada motornya, Izul menjawab tidak. “Cukup segini aja ah, sekarang tinggal ngumpulin duit lagi buat kuliah. Saya kepengen kuliah mas,” jelasnya.