154
7757

Pahrully Almustofa, Si Sableng Yang Terkenal

GILAMOTOR.com – Di sosial media twitter, Gilmoter yang satu ini beken dengan nama @pahrully. Sesuai nama aslinya Pahrully Almustofa, makanya dia pakai akun twitter dengan nama depannya.

Tapi di sisi lain, dia juga punya sebuah akun yang diajadikan sebagai media untuk ngoceh tentang hal apa saja tanpa ada batasan, nama akun itu adalah @si_sableng. Jumlah followernya sekarang sudah lebih dari 700 ribu follower.

“Bisa dibilang, @si_sableng adalah sisi liar yang sebebas-bebasnya diri gw. Awal terbentuk nama itu gara gw sering ngetwit hal yang gokil, aneh, kadang menjurus BB+. Tapi kalau gw ngetwit kayak gitu pakai akun asli gw, rasanya malu dan sangat berlawanan dengan kodisi gw. Gw garus jaga image doong,” bukanya sambil tertawa.

“Kebetulan gw suka banget dengan tokoh Wiro Sableng. Menurut gw, dia itu sosok yang gila banget, makanya gw buat akun @si_sableng. Nama itu sesuai dengan isi twit gw yang juga rada-dara sableng, ngawur dan ngalor-ngidul,” ujar lelaki penunggang Honda Tiger ini.

Pokoknya akun @si_sableng itu, lanjut Pahrully, akun yang digunakan untuk ngetwit bebas tanpa batas mulai dari yang galau, luapan hati, kekonyolan dan sampai hal-hal yang menjurus ke area dewasa. Menurutnya, twit luapan itu sangat bemanfaat sebagai pelampiasan dan pelepasan perasaan. “Daripada disimpen di hati, mending diluapin kan?,” ujar Gilmoter yang lahir di Jakarta pada 1988.

Sekarang, Gilmoter yang bekerja di Sindo TV, MNC Group sebagai Social Media Specialist mengaku lebih banyak mengenal orang dan punya lebih banyak teman. “Pastinya jadi terkenal walau cuma di sosial media doang,” kata dia.

Tapi ada satu nilai lebih yang membawa banyak manfaat bagi dirinya. Dari hasil ngoceh tak karuan di twitter dengan akun @si_sableng, penghasilan bulanannya bertambah. Karena tak sedikit pemilik brand atau agency iklan yang menggunakan jasanya sebagai buzzer, mengingat jumlah followernya yang terus mendekati angka 1 juta follower.

“Selain jadi values tersendiri bagi gw khususnya saat berhadapan dengan orang-orang dari agency, penghasilan gw nambah. Nggak gede-gede banget sihh, tapi cukuplah buat beli iPhone 5,” tutupnya sambil tertawa.

Dari hasil ocehannya itu pula, Pahrully bisa membuat sebuah buku berjudul Si Sableng JOMBI : Jomblo Bingung. Isi buku itu menceritakan kehidupan pemuda jomblo dengan beragam karakter dan sifatnya yang dia sebut dengan beberapa julukan seperti, jomblo geek, jomblo kritis, jomblo ngenes, jomblo on sale dan beragam nama jomblo lainnya.