1
1437

Pembalap F1 Jadi Tamu VIP MotoGP Le Mans, Katanya MotoGP Bikin Sakit Telinga

Last Updated on May 22, 2013 by

GILAMOTOR.com – Salah satu tamu VIP di balapan MotoGP seri 4 di Le Mans Perancis adalah Lewis Hemilton, pembalap dan jura dunia F1 tahun 2008. Pembalap Mercedes F1 itu bertukar helm dengan Juara Dunia MotoGP 2012 Jorge Lorenzo di garasi Yamaha Factory Racing.

Hamilton juga sempat berbicara dengan Valentino Rossi tantang MotoGP dan sepeda motor. Tak luput, aksi impresif pembalap rookie Marc Marquez pun jadi hal yang dibicarakan pembalap F1 itu. Hemilton mengatakan Marc Marquez melakukan aksi seperti yang ia lakukan dulu di F1 bersama McLaren tahun 2007.

Hamilton pun mengutarakan pengelamannya berada lebih dekat dengan balapan motor paling bergengsi di dunia itu. “Atmosfir di balapan ini luar biasa dan senang bertemu dengan banyak orang di sini,” ucap Hamilton.

“Ini adalah pertama kalinya aku berada di balapan MotoGP, suaranya memekakan telinga,” aku Hamilton.

“Aku penggemar balapan dan aku sudah lama melihat olahraga dan melihat balapan secara langsung sangatlah menakjubkan. Aku pecinta sepeda motor seperti beberapa yang aku miliki di rumah,” ucapnya.

Usai menyaksikan aksi memukau Marquez dan kemenangan kedua Dani Pedrosa, Hamilton pun meninggalkan Le Mans dan akan kembali balapan di Monaco akhir pekan nanti.