10
2195

TVS Dukung Gowes Pesona Nusantara 2017

GilaMotor.com – Meskipun berstatus sebagai produsen kendaraan bermotor ngga menjadikan PT TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI) hanya memperhatikan kegiatan yang berbau otomotif. Nyatanya pabrikan sepeda motor asal India tersebut juga turut memeriahkan kegiatan touring sepeda, Gowes Pesona Nusantara 2017 loh Gilmoters.

Dalam kegiatan yang dimulai sejak 13 Mei hingga 9 September 2017 mendatang, TVS juga menurunkan team Road Assistance guna mengawal acara tersebut.

Acara Gowes Pesona Nusantara 2017 sendiri dimulai di Sabang oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Imam Nahrawi tersebut melepas 15 peserta Gilmoters. Yang dimana mereka akan berestafet untuk menuntaskan perjalanan hingga Magelang, Jawa Tengah.

Menempuh perjalanan dari Sabang hingga Magelang, perjalanan ini menempuh jarak mencapai 5.000 km Gilmoters. Sementara team TVS akan menggunakan dua unit TVS Apache 200 sebagai road captain dan road assistance selama perjalanan tersebut.

Keikutsertaan TVS dalam Gowes Pesona Nusantara 2017 ini bertujuan untuk ajang pembuktian akan durabilitas sepeda motor TVS. Pasalnya selama perjalanan ribuan kilometer tersebut, TVS Apache 200 akan menghadapi tantangan berupa pembatasan kecepatan yang hanya di kisaran 20-30 km/jam.

Selain itu juga team TVS Road Assistance juga memberikan tugas pembelajaran dan pengentahuan mengenai sepeda motor TVS kepada masyarakat luas.

Oia sekedar informasi, Gowes Pesona Nusantara merupakan ajang kampanye serta promosi olahraga khususnya sepeda. Selain itu, perjalanan ini juga sebuah karya besar sekaligus fenomenal dalam dunia olahraga di Indonesia.

Karena ngga hanya menggali potensi olahraga bersepeda, kegiatan ini juga dapat mengekspos potensi wisata daerah-daerah yang dilewati rombongan.(okz)

10 COMMENTS