Dok. Foto: Slipstream.com
0
335

Windshield, Manfaat dan Tips Memilihnya

Bagi pecinta sepeda motor, aksesori menjadi salah satu barang wajib. Salah satunya yang paling diincar adalah windshield atau kaca depan motor.

Windshield biasanya digunakan pada sepeda motor matic atau motor yang kerap digunakan untuk touring. Tetapi, kini penggunaan windshield meluas dan umum dipakai berbagai jenis motor.

Nah, bukan cuma sebagai aksesori windshield ini juga memiliki beragam fungsi lho. Berikut beberapa di antaranya:

1. Menghindari terpaan angin langsung ke dada

Ini fungsi windshield yang paling utama karena ketika bepergian jauh, badan akan tertiup angin kencang cukup lama. Windshield membuat badan dan wajah terhindar dari terpaan angin langsung sehingga mengurangi risiko kembung atau masuk angin.

2. Terhindari dari debu dan kerikil

Melewati beragam kondisi jalanan memang berisiko kita terkena debu dan kerikil, Windshield membantu kita terhindar dari debu dan kerikil yang terbang ke arah motor.

Biasanya debu dan kerikil akan sangat terasa ketika kita berkendara di belakang kendaraan besar. Seperti bus atau truk.

3. Bebas dari cipratan air

Windshield juga membuat pengendara terhindar dari cipratan air. Biasanya cipratan air ini berasal dari kendaraan lain yang melindas genangan air.

Windshield akan sangat membantu dari kondisi semacam ini terutama saat hujan.

4. Terlindung dari serangga

Berkendara di area sawah atau kebun biasanya akan tertabrak serangga. Tak jarang serangga bahkan masuk ke mata. Agar aman, tak ada salahnya mencoba memasang windshield.

Dengan demikian, berkendara akan terasa lebih nyaman dan aman.

5. Sebagai aksesori

Windshield memang bukan barang wajib, fungsi utamanya sebagai aksesori atau untuk mempercantik motor. Dengan menggunakan windshield, motor akan bisa tampak lebih elegan dan keren.

Nah, untuk memilih windshield jangan hanya soal bentuknya yang keren saja. Perlu dipertimbangkan tipe mana yang paling cocok dan fungsional di sepeda motor kita.

Sesuaikan juga dengan kebutuhan. Misalnya, semakin panjang windshield terpaan angin akan semakin besar. Artinya ini tak cocok untuk pengendara yang suka memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi.

Untuk kalian yang suka sporty dan ngebut baiknya menggunakan windshield yang pendek. Sementara kalian yang lebih santai dan sering berboncengan lebih baik kenakan ukuran yang lebih panjang.