1
1186

Yamamoto Tetapkan Gelar Juara Umum AP250 di ARRC Thailand

GILAMOTOR.com – Rider Thailand berhasil merayakan kemenangan di kandang. Nakarin Atiratphuvapat mampu mengangkat podium tertinggi di Asia Road Racing Championship (ARRC). Namun, Takehiro Yamamoto lebih sumringah lantaran berhasil meraih titel juara umum balap AP250 di Sirkuit Chang International, Buriram, Sabtu (5/12/2015).

Keinginan Yamamoto untuk menggenggam titel tak berjalan mudah. Apalagi dua pesaing terdekatnya (Apiwat Wongthananon dan Nakarin Atiratphuvapat) juga menghuni baris terdepan di starting grid.

Diluar dugaan, gebrakan justru muncul dari pebalap wildcard, Anupad Sarmon dan rider asal Malaysia Kasma Daniel Kasmayudin.

Yamamoto yang sedikit main aman, sempat menjaga jaraknya dengan rider terdepan. Di pertengahan balap, baru lah rider Jepang ini mulai menusuk ke baris depan. Lagi-lagi, Nakarin tak memberikannya cukup ruang. Hal ini bahkan terjadi hingga lap terakhir.

Yamamoto yang saat itu memimpin balap harus tertahan karena Nakarin berhasil membuatnya sedikit melebar di tikungan akhir. Alhasil Nakarin melesat lebih dulu. Sementara Yamamoto unggul tipis dari Anupad.

Walau begitu, poin yang didapat Yamamoto di race 1 AP250 sudah cukup untuk membuatnya menjadi juara umum AP250 2015. Yamamoto memimpin dengan 206 poin. Apiwat dan Nakarin tak bisa lagi mengejarnya karena poin mereka masing-masing adalah 174 poin dan 171 poin.

Aksi pebalap Indonesia di kelas seperempat ini masih belum terlihat. Rangkaian pebalap 10 besar terbaik di race 1 AP250 didominasi rider Thailand. Rider Indonesia seperti Galang Hendra ada di peringkat 13. Sementara Sigit PD dan Andy Md Fadly ada di bawahnya.

Hasil race 1 AP250 Thailand:

1. Nakarin Atiratphuvapat
2. Takehiro Yamamoto
3. Anupad Sarmon