0
1252

Pilihan Motor Cub Berwajah Klasik di Juni 2021

Gilamotor.com – Bagi Gilmoters yang ingin bernostalgia atau suka dengan motor bergaya klasik. Kini kalian masih bisa menemukan motor dengan revolusi baru namun tidak menghilankan gaya klasik pada eranya.

Di Indonesia trend motor gaya klasik mulai ramai di medio 2018, hingga saat ini banyak pabrikan motor yang menyajikan motor gaya klasik dengan bebebrapa keunggulannya. Berikut pilihan motor gaya klasik di Juni 2021:

(Baca juga: Yamaha Scorpio 225, Skinny Chopper Berbayang Wanita Berambut Ular)

Gazelo

Tidak ingin kalah dengan Negara tetangga, Indonesia juga punya motor cub klasik yang diproduksi oleh anak bangsa. Produsen motor local atau lebih dikenal dengan Gazgas Indonesia punya satu varian motor cub klasik yang mirip persisi seperti C70.

Secara penampilan tentunya Anda langsung mengira ini motor hasil restorasi, pasalnya lekukan bodi dan penggunaan aksesori sama persis. Harga yang ditawarkan terbilang sangat terjangkau yaitu Rp 14.500.000. Dengan harga tersebut Anda bisa mendapatkan motor cub klasik tanpa kesan fitur modern seperti tiga kompetitor di atas.

Pada sektor mesin Gazelo disokong  mesin 125cc dengan sistem penggabutan karburator dngan tenaga 7,3hp pada 8.000rpm dan torsi 7Nm pada 6000rpm, untuk sistem keselamatan terbilang klasik dengan menggunakan rem tromol dibagian depan dan belakang.

SM Cub Classic

Motor bergaya klasik yang satu ini lebih terjangkau yaitu Rp 18.000.000.  Berlabel SM Cub Classic, kini mulai menjadi pilihan pengguna motor yang bosan akan desain motor cub yang kini ada di pasaran.

Motor buatan Negeri Jiran ini masih lekat akan motor cub 70’an, jika pada Honda Super Cub 125 banyak menggunakan unsur modern SM Cub Classic terbilang minim. Mulai dari panel instrument yang masih analog, pelek jari – jari 17 inci dengan jari jari model rapat, model ini mengingatkan kembali pada modifikasi di tahun 2000an

Kesan modern yang hadir pada SM Cub Classic ada pada keseluruhan lampu yang sudah LED plus DRL, konektor power charger pada bagasi depan dan yang terakhir sistem suspensi depan yang sudah upside down.

Honda Super Cub 125

Tampaknya motor Honda Super Cub 125 di peruntukan bagi Gilmoters yang sudah terbilang mapan. Pasalnya Honda Super Cub 125  menjadi motor cub klasik mahal dengan harga Rp 72.700.000. Dan terdapat tiga pilihan warna yaitu merah, biru dan hitam.

Desain motor tahun 60-an tersaji di Honda Super Cub 100. Namun di sisi lain fitur dan komponen  sudah lebih modern. Mulai dari sektor penerangan LED di lampu depan dan sein. Anak kunci yang sudah menggunakan smart key, dan indikator speedometer yang menggabungkan digital dan analog.

Bergeser pada buritan, Honda Super Cub 125 kental akan kesan motor cub klasik terkecuali pada sektor lampu dan pelek yang sudah menggunakan palang berlabel Enkei Thailand dengan ukuran sama yaitu  1.85 inci dan rem depan disc brake.

Pada sektor mesin Honda Super Cub 125 disokong mesin berkapasitas 124 cc, fuel injection dan sudah lolos standar Euro 4. Tenaga yang ditawarkan Honda Super Cub 125 tidak lah besar namun untuk torsi terbilang unggul dari rival di pabrikannya. Tenaga yang dihasilkan 9.07dk di 7500 rpm dan torsi 9,75Nm di 5000 rpm.

Honda CT 125

Belum lama ini Honda CT 125 ikut kembali diboyong ke Indonesia. Masih sama sama mengusung motor cub klasik, yang berbeda Honda CT 125 bergaya adventure dan mampu kalian pacu di perkotaan. Dan Honda CT 125 jadi motor cub klasik termahal saat ini dengan harga Rp 75.000.000 dan satu pilihan warna yaitu merah.

Seperti halnya motor adventure, pada sisi depan tidak lagi ada bodi berbentuk sayap. Dengan begitu bagian mesin dan kelistrikan di belakang lampu depan bisa terlihat dengan mata telanjang. Masih sama – sama menggunakan single jok, Honda CT 125 memiliki rangka yang lebih panjang untuk alasan penopang barang bawaan yang lebih besar.

Fitur – fitur modern yang ada di Honda CT 125 diantaranya panel instrument digital, lampu LED. Honda CT 125 dilengkapi cakram dan pada rem depan turut disematkan Antilock Braking System (ABS).

Honda CT 125 memiliki jantung mekanis berkubikasi 124cc, mengandalkan pendingin udara. Masih sama – sama seperti sang kakak Honda Super Cub 125 menggunakan mesin SOHC 4-tak satu silinder, hanya saja tenaga dan torsi disesuaikan dengan karakter motor dengan tenaga 8,8hp pada 7500rpm dan torsi 11Nm pada 4500rpm.

 

Keempat motor ini tetunya bisa jadi pilihan Gilmoters dengan menyesuaikan isi dompet, dengan harga tinggi brand Honda menawarkan motor dengan desain klasik dan fitur modern, begitu juga pada after salesnya. Sedangkan dua kompetitor nya menawarkan harga yang lebih terjangkau namun untuk after sales masih sulit ditemui, pilihan lain adalah subtitusi pada komponen merk motor lainnya.