0
4651

Jok Custom Yamaha NMax, Bisa Tukar Tambah

Last Updated on August 7, 2024 by Admin Gilmot

Melakukan perjalanan jauh atau turing kerap kali dilakukan seseorang bahkan suatu kelompok untuk mengisi waktu luang. Untuk melakukan perjalanan tersebut pastinya membutuhkan kondisi fisik pengendara dan motor yang prima. Tidak hanya itu, faktor kenyamanan juga harus diperhatikan Gilmoters.

Nah bagi Gilmoters pemilik Yamaha NMax yang gemar turing dan ingin tetap nyaman selama perjalanan. Gerai aksesori ARM Motor dibilangan Jakarta Timur punya solusinya nih, yakni jok custom model Cobra Gilmoters.

“Jok custom ini lebih nyaman dipakai, jadi cocok untuk perjalanan jauh. Selain itu desainnya juga elegan sehingga makin pas jika motor dipasang box.” tutur Tujikan pemilik ARM Motor.

Jika berminat, siapkan dana sebesar Rp 1,7 juta untuk membawa pulang jok custom ini Gilmoters. Eh tunggu dulu, ditempat ini juga melayani tukar tambah loh. “Bisa juga tukar tambah dengan jok original kok.” tutup Tukijan.