4
988

Byson Bisa Gantikan Posisi V-Ixion

GILAMOTOR.com, Jakarta. รขโ‚ฌโ€œ Sebelum diluncurkan di Indonesia, Byson sudah menjadi pebincangan hangat di ranah otomotif Indonesia khususnya di media online. Dan terbukti minat masyarakat Indonesia terhadap motor sport 150cc keluaran Yamaha ini sangat tingginya.

Jumlah produksi yang tak bisa mengimbangi tingginya permintaan, menjadikan indent motor sport bergenre sreetfighter ini semakin panjang. Bahkan ada yang rela menunggu hingga lebih dari 5 bulan lamanya untuk mendapatkan 1 unit Byson.

Setelah Yamaha Indonesia merealisasikan janjinya untuk meningkatkan produksi Byson hingga dua kali lipat dari 4 ribu unit menjadi 10 ribu unit per bulan, penjualannya pun langsung melesat hingga 99%.

Jika pada Januari 2012 Byson hanya terjual sebanyak 6.756 unit, pada Februari 2012 penjualan Byson melonjak drastis hingga mencapai angka 13.467 unit. Ke depan, bukan tak mungkin penjualan Byson akan terus meningkat dan melebihi popularitas V-Ixion yang masih memimpin penjualan motor sport Tanah Air.

Jika demikian, boleh jadi Byson akan menggantikan V-Ixion di posisi teratas dan menjadi backbone baru penjualan motor sport Yamaha Indonesia.

4 COMMENTS

  1. dimana mana semua tahu Honda lemah di Bodynya ( kharisma, grand, supra,kirana )Tiger di rante… Yamaha overall bagus semua …