20
3299

X-Ride Turun Gunung, Gebrak La Piazza

GILAMOTOR.com. – Yamaha X-Ride turun gunung setelah turing menjelajah kawasan sekitar lereng Gunung Merapi. Berikutnya, La Piazza Mall Kelapa Gading jadi serangan skutik yang punya tag line Tangguh Luar Biasa pada Sabtu (30/3).

Sejak jam 10 pagi, La Piazza Mall jadi vanue launching X-Ride. Segudang aktivitas yang menggambarkan jiwa agresif anak-anak muda menggebrak La Piazza seperti kompetisi dan performance extreme, display modifikasi X-Ride yang spesial, prosesi launching sensasional, big Harlem Shake dan spesial launching promo Rp 999.999 kompetisi Touch X-Ride.

Band Seringai tampil sebagai bintang utama panggung. Trio MC ternama, Desta, Kemal dan TJ, memandu acara launching X-Ride. ”Kompetisi Touch X-Ride salah satu acara yang bakal menarik perhatian pengunjung. Ini merupakan salah satu kreatifitas Yamaha untuk mempromosikan X-Ride di usianya yang masih muda, agar makin kena di hati masyarakat,” papar Eko Prabowo, General Manager Marketing Communication & Community Development.

Kompetisi Touch X-Ride memberikan kesempatan kepada pemenang untuk membawa pulang 50 unit X-Ride, dimana satu unit berharga Rp 999.999. Cara mendapatkannya melalui kompetisi Touch X-Ride oleh grup. Kelompok ini dari kalangan pelajar atau mahasiswa usia 17 sampai 25 tahun dengan menunjukkan Kartu Pelajar atau Kartu Mahasiswa.

Grup yang berhak mengikuti kompetisi Touch X-Ride ditentukan berdasarkan anggota peserta terbanyak. Jumlah personil grup paling sedikitnya berjumlah 25 orang. Grup pemenang berkesempatan membawa pulang X-Ride dengan harga spesial Rp 999.999 per unit (sesuai dengan jumlah X-Ride yang diinginkan saat pendaftaran)

Kompetisi Touch X-Ride dilaksanakan menuruti syarat yang ditentukan Yamaha. Grup terpilih wajib memegang satu unit X-Ride berbarengan dengan cara kreatif dan unik selama tiga jam. Setiap anggota grup dilarang melepaskan pegangannya dari X-Ride selama lima detik, jika tidak dinyatakan gugur. Dan tereliminasi pula jika anggota grup melepas pegangan dari X-Ride dalam durasi kurang dari lima detik selama lima kali.

Pendaftaran kompetisi Touch X-Ride dibuka saat event, dua jam sebelum kontes berlangsung. Sesi 1 yang digelar jam 13.00 – 16.00 pendaftarannya dibuka jam 11.00 dan sesi 2 jam 17.00 – 20.00 pendaftarannya jam 15.00. Grup terpilih wajib membayar hak atas motor yang diinginkan sampai dengan 25 unit X-Ride @Rp 999.999. Uang dikembalikan jika gagal memenangi kompetisi Touch X-Ride.

Kompetisi Touch X-Ride bukan satu-satunya acara Xtreme di event launching. Masih banyak aktivitas seperti performance & competition BMX, skateboard, freestyle, clothing, fotografi, street dance dan body painting. Modifikasi X-Ride dengan menampilkan karakternya adventure, motorcross, supermoto, surf. Performance park real big ramp. Dan prosesi launching oleh empat Xtreme freestyler yang menampilkan empat karakter berbeda.

20 COMMENTS

  1. Wow! This can be one particular of the most useful blogs We have ever arrive across on this subject. Basically Great. I’m also an expert in this topic therefore I can understand your hard work.

  2. My brother recommended I may like this website. He was once entirely right. This put up truly made my day. You can not believe simply how so much time I had spent for this information! Thank you!