0
804

Honda Pamer RCV 2014, Sasis Baru Siap Dipakai Di Assen

GILAMOTOR.com – Belum setengah musim balapan MotoGP 2013, tim Honda sudah memamerkan motor baru mereka untuk musim 2014.

Motor prototype itu mengalami beberapa perubahan yang disesuaikan dengan regulasi balapan MotoGP 2014, seperti meminimalkan gesekan antar komponen untuk mereduksi konsumsi bahan bakar. Pasalnya, regulasi baru 2014 nanti tim hanya diperbolehkan menggunakan 20 liter bbm di mana saat ini masih menggunakan 21 liter bbm untuk sekali balapan.

Tak hanya mesin yang direvisi, sasis juga mengalami perubahan sesuai dengan masukan dari para pembalap Honda. “Ini adalah prototype mesin tahun 2014,” Terang Takeo Yokoyama yang merupakan Direktur Tehnik Repsol Honda. “Ini benar-benar motor baru, termasuk sasis dan mesin,” tambahnya.

Sejauh ini para pembalap merasakan perubahan positif yang cukup besar di motor baru dibanding dengan motor yang biasa mereka pakai. Satu hal yang menarik dengan motor baru ini adalah jika pembalap merasa sasis di motor baru ini lebih baik, maka mereka bisa memakainya saat balapan di Assen Belanda nanti.