0
667

Akhir Tahun Sumatera Dibanjiri Promo Motor Yamaha

Last Updated on December 19, 2020 by Bang Gilmot

Gilamotor.com – Jelang akhir tahun 2020 main diler motor Yamaha di Sumatera membanjiri dengan promo menarik Gilmoters. Program Down Payment (DP) dan angsuran khusus bagi sejumlah tipe motor Yamaha hadir untuk wilayah Lampung, Palembang dan Bangka.

Di Lampung selama bulan Desember 2020 ini, Main Dealer PT Lautan Teduh menyediakan program Promo Akhir Tahun yang memberikan DP spesial untuk pembelian All New Aerox 155 Connected dan GEAR 125. Yang tertarik memboyong All New Nmax 155 Connected dan Mio S sebagai partner berkendara di akhir tahun ini juga bisa mendapatkannya dengan promo.

(Baca juga: Sambut Kehadiran Yamaha Aerox 155 Connected, Filters Ferrox Punya Discount Menarik)

Istimewanya nih Gilmoters, pembelian Mio S dapat dilakukan dengan diskon DP 1 jutaan dan diskon angsuran 1,6 jutaan serta memperoleh hadiah langsung tablet android dan free oli Yamaha selama satu tahun*. Tak ketinggalan penghobi terabas dimanjakan dengan DP bayar Rp 3,9 jutaan dan potongan tenor 3 bulan angsuran, bahkan hadiah langsung jersey exclusive akan jadi milik konsumen untuk pembelian WR 155 R *.

”Di penghujung tahun 2020 ini Yamaha ingin mengapresiasi konsumen di wilayah Palembang, Lampung dan Bangka dengan menggelar beragam program promo pembelian sepeda motor Yamaha. Kami harapkan ini dapat menjadi kado manis bagi konsumen yang ingin menggunakan motor Yamaha baik untuk harian maupun hobi. Tunggu apalagi, segera datang ke dealer-dealer terdekat Anda,” papar Hendra Wijaya selaku Chief Yamaha Territory VI.

Sementara diwilayah Palembang Main Dealer PT Thamrin Brothers mengeluarkan program MANTAP, yang mana dengan DP Rp 3,15 juta dan angsuran hanya Rp 40 ribuan/hari dan juga potongan angsuran up to Rp 100 ribu, adalah penawaran khusus buat pembelian skutik MAXI Yamaha populer yakni All New Nmax 155 Connected.

Sedangkan untuk skutik Generasi 125 seperti FreeGo, Mio S, Mio M3 juga dapat dimiliki dengan program promo MANTAP. Untuk tiga varian FreeGo masing-masing angsurannya hanya Rp 30 ribuan per hari dengan DP Rp 1,5 juta untuk FreeGo standard, DP 1,7 juta buat FreeGo S version dan DP 1,75 juta untuk FreeGo S-ABS Version. Mio S dan Mio M3 dalam program ini bisa dimiliki dengan angsuran masing-masing Rp 20 ribuan per hari dan DP cukup bayar Rp 900 ribu untuk Mio S dan untuk Mio M3 cukup bayar DP Rp 1 juta.

Sementara di kawasan Bangka, Main Dealer CV Sumber Jadi merilis Gebyar Service Undian Berhadiah untuk pembelian motor Yamaha di bulan Desember 2020 hingga Januari 2021 dengan banyak hadiah menarik. Hadiah utamanya sepeda lipat, serta sederet hadiah lainnya meliputi hoodie dan T-shirt 46|ASIA, helm, jas hujan, payung, voucher service.